Sabtu, 25 Mei 2013

Generasi Terasing

♥♥♥ SEPERCIK INSPIRASI ♥♥♥

====================
Bismillahirrohmanirrohim...

Menjadi Muslim yang mengazzamkan diri taat kepada Allah bukanlah perkara yang mudah
Selalu saja ada ujian dan godaan yang terus menggoncang aqidah
Terlebih dalam kungkungan sistem demokrasi-sekuler saat ini yang serba bebas kepayah
Lingkungan yang membuat kita harus kuat melawan arus dengan berpegang pada syariah

Jika kemudian ada orang sekitar yang mengata anda "aneh"
Itu bisa jadi karena mereka belum faham akan bagaimana Islam mengatur secara indah
Jika kemudian masih ada orang sekitar yang mengata "itu susah"
Itu bisa jadi karena mereka belum mengetahui akan bagaimana caranya syariah tertegak secara Kaffah

Maka menjadi orang asing ditengah-tengah out put rusaknya sistem saat ini menjadi godaan istiqomah
Kuncinya ada pada kuat memegang syariah Islam sebagai standar perbuatan dalam bertingkah
Menjadikan Islam sebagai kepemimpinan dan landasan dalam berfikir dalam melangkah
Untuk itu jangan takut, dan jangan pantang mundur kala sapaan Ghuraba' sering bersinggah

“Sesungguhnya Islam datang dalam keadaan asing dan akan kembali pula dalam keadaan asing, maka berbahagialah orang-orang dikatakan asing.”
(HR. Muslim dari hadits Abu Hurairah dan Ibnu Umar radhiallahu ‘anhuma)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan pesan-pesan Anda untuk Kami